Tips Sehat dan Cantik untuk Wanita Seksi

13 September 2010

Tips Merawat Kuku

Merawat kuku sangat penting untuk dilakukan untuk menjaga kesehatan dan juga penampilan. Kuku-kuku dapat menyimpan bakteri dan kuman penyebab penyakit yang berbahaya bagi kesehatan. Oleh karena itu, merawat kuku sangat penting untuk dilakukan secara rutin.
Merawat kuku tidaklah sulit untuk dilakukan dan relatif murah karena hanya memerlukan bahan alami yang ada di sekitar kita. Merawat kuku selain dapat memberikan efek positif terhadap kesehatan, juga dapat menjaga kecantikan. Kaum perempuan pada umumnya merawat kuku demi kecantikan karena kuku yang lentik, indah, dan bersih juga merupakan bagian dari fashion. Banyak kaum perempuan yang suka mengecat kuku untuk memberikan efek berkilau pada kuku. Hal ini tidak terlalu baik untuk dilakukan terus-menerus. Merawat kuku yang sering dicat juga harus lebih spesial karena kuku yang sering dicat akan mengalami kerusakan.
merawat kuku
Merawat kuku sangatlah penting dan beberapa tips berikut ini dapat anda jadikan sebagai referensi. Anda mungkin sudah mengenal khasiat belimbing sayur untuk obat darah tinggi tetapi belum mengetahui bahwa belimbing sayur dapat anda gunakan untuk merawat kuku. Belimbing sayur dapat membuat kuku anda lebih kuat dan tidak gampang patah.
Anda tinggal menggoreskan belimbing sayur secara teratur dan mendapatkan manfaatnya setelah beberapa kali perawatan. Selain itu, anda juga dapat merawat kuku anda dengan cara merendamnya di dalam cuka apel dan minyak zaitun dalam keadaan hangat. Dengan perawatan teratur, anda akan mendapatkan khasiat dari perawatan kuku dengan bahan-bahan alami tersebut.
Selain itu, anda juga dapat memanfaatkan air jeruk nipis untuk merawat kuku anda. Air jeruk nipis mengandung astringent yang dapat membantu anda mengihangkan noda pada kuku. Anda hanya harus merendam kuku-kuku anda dalam air jeruk nipis selama 10-15 menit setiap perawatan untuk mendapatkan kuku yang bersih dan indah. Merawat kuku juga dapat anda lakukan dari dalam tubuh. Minum susu secara rutin bisa sangat berguna untuk merawat kuku anda karena susu banyak mengandung kalsium yang baik untuk merawat kuku. Selain itu, ada beberapa hal lain yang bisa anda terapkan untuk merawat kuku. Antara lain anda tidak boleh melukai kuku anda, tidak boleh menggigiti, dan harus menjaga kelembaban serta memotongnya secara rutin. Merawat kuku akan menjadi rutinitas yang menyenangkan jika anda telah mendapatkan khasiatnya dan memahami betapa pentingnya perawatan kuku bagi kesehatan anda.
Kuku kaki dan tangan sudah jelas adalah bagian dari kecantikan. Membersihkan dan merawat kuku secara rutin adalah sangat penting. Bahkan hanya dengan melakukan perawatan kuku biasa saja sudah cukup untuk membuat kuku tetal sehat dan indah.
Jadi anda tidak perlu melakukan perawatan pedicure di salon kecantikan. Merawat kuku selain menggunakan bahan-bahan herbal juga dapat dengan perawatan kuku sederhana yang bisa anda terapkan secara rutin. Salah satunya adalah dengan menggunakan bahan kimia yang aman untuk kuku untuk membersihkan kuteks atau jenis cat kuku lain. Aceton adalah satu bahan yang aman untuk menghapus cat kuku. Ketika menghapus cat kuku anda sebaiknya tidak menggosok kuku anda, anda harus mengusapnya pelan-pelan untuk menghindari rusaknya kutikula. Kuku juga harus segera anda rapikan jika sudah memanjang dan tidak beraturan. Hal ini penting untuk merawat kuku dan menghindarkan bakteri untuk masuk ke sela kuku yang sudah memanjang.
Selain itu, dalam merawat kuku, anda harus menjaga kutikula. Anda tidak boleh memotong kutikula karena dapat membuatnya infeksi dan merusak jaringan yang penting untuk kesehatan kuku. Menggunakan krim untuk merawat kuku juga sangat penting untuk menjaga kelembaban kuku. Anda bisa menggunakan krim yang biasa anda gunakan untuk kaki dan tangan pada kuku-kuku anda untuk merawat kuku anda dan membiarkannya beberapa saat. Kemudian keringkan kuku anda dengan handuk hangat dan mengulanginya sekali lagi untuk hasil terbaik.
Ada banyak lagi hal-hal yang harus anda applikasikan untuk merawat kuku dan membuatnya sehat. Penggunaan serum untuk menguatkan kuku perlu anda gunakan jika kuku anda bermasalah. Merawat kuku juga bisa anda lakukan melalui kebiasaan-kebiasaan yang penting untuk merawat kuku. Anda hendaknya tidak menggunakan kuku anda sebagai alat agar tidak rusak.
Selain itu, anda juga harus memahami beberapa zat berbahaya seperti detergen yang bisa membahayakan kuku anda. Singkatnya, merawat kuku bisa anda lakukan mulai dari dengan  memanfaatkan bahan-bahan alami sampai dengan menerapkan kebiasaan yang sehat.
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 comments

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
Posts RSSComments RSSBack to top
© 2011 Wanita Sehat dan Seksi ∙ Designed by BlogThietKe
Released under Creative Commons 3.0 CC BY-NC 3.0